BELAL MUHAMMAD BERTEKAD MENGHAJAR EDWARDS DI UFC 304

Yulia

Updated on:

Belal Muhammad merasa yakin bisa mendominasi pertarungannya melawan Leon Edwards dalam perebutan gelar kelas welter di UFC 304.

Belal akan memasuki pertandingan ini sebagai penantang, sementara Edwards telah menjadi juara baru di kelas welter setelah merebut gelar dari Kamaru Usman pada tahun 2022.

Belal Muhammad bakal menantang Leon Edwards di UFC 304.

Belal bahkan mengungkapkan bahwa ia lebih memilih mendominasi sepenuhnya daripada menang melalui KO/TKO atas Edwards. Ia ingin menghindari anggapan bahwa kemenangannya hanya kebetulan.

“Saya ingin menghukumnya. Saya ingin dia menyadari betapa saya jauh lebih unggul darinya.”

“Saat saya datang ke arena dan bisa mengalahkannya [lewat KO/TKO], orang-orang akan berkata ‘Oh, kamu beruntung bisa melakukan itu. Itu terjadi karena suatu alasan’,” ujar Belal seperti dikutip dari BJPENN.

Oleh karena itu, Belal Muhammad ingin menunjukkan kepada Edwards dan dunia bahwa ia benar-benar unggul di segala aspek. Ia berencana untuk memamerkan semua kemampuannya di octagon UFC.

“Namun jika saya datang dan bisa mendominasi dia serta mengalahkannya dalam semua aspek MMA – gulat, grappling, pukulan, jiu jitsu, dan membuatnya berpikir untuk melarikan diri dari pertarungan itu.”

“Itulah yang saya inginkan, saya ingin menyiksanya. Saya ingin dia melihat ke arah tim pelatihnya dan tim pelatihnya tidak punya kata-kata dan mereka kemudian pergi karena merasa malu. Itulah yang ingin saya lakukan padanya,” ujar Belal Muhammad.

Edwards tidak pernah kalah sejak tahun 2016 dengan catatan 12 kemenangan dan satu laga no contest. Belal juga tidak terkalahkan sejak tahun 2019 dengan sembilan kemenangan dan satu laga no contest.

No contest tersebut terjadi ketika Edwards bertemu Belal pada tahun 2021. Saat itu, Edwards secara tidak sengaja mencolok mata Belal sehingga Belal tidak dapat melanjutkan pertandingan.